15 Tempat Wisata Kaliurang yang Bisa Kamu Kunjungi

1646
views
tempat wisata kaliurang

Tempat Wisata Kaliurang Jogja adalah salah satu destinasi wisata di lereng gunung merapi Yogyakarta, ada banyak wisata alam yang paling pas untuk Anda kunjungi ketika akhir pekan. Banyak obyek wisata kaliurang yang baru-baru ini ngehits, seperti the lost world castle, stonehenge merapi dan the world landmark merapi park.

Kaliurang merupakan kawasan wisata yang berada di lereng Gunung Merapi. Karena berada di area pegunungan, tidak salah lagi apabila Kaliurang memiliki suasana yang sejuk, asri dan sangat menentramkan jiwa pengunjungnya. Nah, bagi Anda yang masih belum pernah mengunjungi tempat wisata di daerah Sleman ini, alangkah baiknya segera memasukkannya pada daftar tempat wisata yang harus dikunjungi. Siapa yang tidak mengenal Kaliurang, kawasan ini di era penjajahan dahulu sering dijadikan sebagai tempat untuk beristirahat bagi kaum Belanda. Dan sekarang, Kaliurang juga masih dikenal sebagai tempat wisata terbaik di Jogja, khususnya untuk ketenangan dan keasriannya.

Tempat Wisata Kaliurang

Lokasi tempat wisata Kaliurang cukup strategis. Karena berada di daerah yang masih bisa terjangkau oleh akses transportasi roda dua. Tempatnya, Kaliurang berlokasi di Desa Hargobinangunan, Kecamatan Pakem, Sleman, Yogyakarta. Atau berjarak kira-kira sekitar 27 km dari pusat Yogyakarta. Apabila Anda mengendarai kendaraan, biasanya wisatawan membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam untuk sampau di lokasi wisata. Ada beberapa spot foto menarik di wisata kaliurang ini.

1Museum Gunung Merapi

Museum Gunung Merapi

Museum Gunungapi Merapi adalah tempat wisata wajib jika anda berkunjung ke kaliurang. Disini anda dapat melihat dokumentasi letusan gunung Merapi. Museum Merapi diharapkan menjadi wahana edukasi konservasi pengembangan ilmu kebencanaan gunung api, berada di sebelah selatan Gunung Merapi. Baca selengkapnya museum gunungapi merapi.

2The World Landmarks

The World Landmarks Merapi Park

Merapi Park, begitulah lebih mudah menyebutnya. Tempat wisata di kaliurang ini berada satu area dengan Museum Gunungapi Merapi. Objek wisata terbaru di kaliurang yang menawarkan beragam miniatur landmark dunia, seperti menara Eiffel, patung Liberty, menara Pisa, Big Ben, dan sebagainya. Spot foto dengan background landmark dunia ini sangat indah, serasa sudah berkeliling ke dunia dan mengabadikan foto dengan ciri khas masing-masing Landmark. Cukup dengan tiket masuk Rp. 15.000 kamu sudah dapat bergaya dan eksis di social media dengan foto-foto yang antimainstream.

Baca selengkapnya The World Landmark Merapi Park.

3Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM)

tngm muncarTNGM merupakan obyek wisata kaliurang yang berada di lereng merapi, udaranya sangat sejuk dan nyaman. Terdapat beberapa wisata di dalamnya salah satunya adalah air terjun tlogo muncar. Karena TNGM ini adalah wisata alam kaliurang yang terbuka, jadi terdapat banyak monyet liar yang berkeliaran, itu menambah nuansa bahwa tempat wisata ini masih alami. Nah, bagi Anda yang ingin berfoto dengan monyet-monyet yang ada di TNGM ini boleh, karena sudah jinak.

4Jeep Merapi Lava Tour

Jeep Lava Tour Merapi. source foto lavatourmerapi.blogspot.com

Merapi Lava Tour merupakan paket wisata ke lereng merapi dengan menggunakan jeep, direkomendasikan bagi wisatawan rombongan karena untuk menghemat biaya tentunya. Karena harga yang ditawarkan tergantung paket rute yang akan dilalui. Misalnya paket tujuan ke bunker kaliadem dan tlogo putri atau ke museum sisa hartaku dan dilanjut ke makam mbah marijan. Paket Jeep Merapi Lava Tour terbagi 4, mulai dari paket Rp 350.000 hingga Rp 600.000

5Air Terjun Tlogo Muncar

air terjun kaliurang. Tlogo Muncar

Terletak di dalam TNGM, yang menjadi primadona wisata air terjun kaliurang ini adalah suasananya yang sejuk karena berada di sekitar 800 mdpl. Dulu sebelum erupsi merapi 2006 air terjun ini merupakan air terjun terbesar di Jogja, namun karena erupsi letusan yang mengakibatkan pergeseran bebatuan, debit airnya semakin surut.

6Tlogo Putri

Wisata Tlogo Putri Kaliurang

Tlogo Putri kaliurang merupakan sebuah embung atau kolam yang dilengkapi dengan penyewaan kapan bebek air. Terdapat juga wahana bermain anak di sekitar wisata tlogo putri seperti ayunan, jungkat jungkit, bianglala dan wahana permainan lainnya. Tempatnya yang sejuk karena terletak di lereng Gunung Merapi membuat nyaman untuk melakukan aktifitas seperti berjalan kaki atau santai-santai bersama keluarga.

7Museum Ullen Sentalu

Olympus Digital Camera

Museum Ullen Sentalu berada di Jalan Boyong KM 25, Kaliurang Barat, Hargobinangun, Sleman, Kabupaten Sleman, DIY. Menyajikan berbagai seni lukis  dan masih banyak lagi spot menarik yang akan memanjakan tangan Anda untuk mengabadikan setiap moment yang ada. Setiap wisatawan yang berkunjung ke Museum Ullen Sentalu akan dipandu oleh seorang pemandu berpengalaman yang menjelaskan secara rinci mengenai isi museum. Koleksi museum dibagi menjadi beberapa ruang, yaitu Ruang Seni dan Gamelan, ruang Selo Giri (lukisan tokoh-tokoh yang mewakili 4 figure Dinasti Mataram), dan masih banyak lagi. Tiket masuk Rp. 30.000

8Gua Jepang

Gua Jepang Kaliurang

Pada saat jaman penjajahan Jepang, Gua ini dijadikan tempat persembuyian bagi warga negara Jepang dari serangan musuh. Panorama Gua Jepang ini sangat menarik untuk anda kunjungi. Gua ini terdiri dari 25 pintu gua yang terhubung antara gua 1 dengan gua lainnya.

9Taman Kaliurang

Taman Kaliurang

Area Taman bermain anak-anak ini memiliki luas 1 hektar dilengkapi oleh beragam permainan anak-anak. Di taman ini terdapat banyak tanaman-tanaman dan pohon yang rindang yang membuat anda betah berlama-lama disini. Wisata sleman yang berada di daerah kaliurang ini cocok untuk tempat wisata bersama keluarga.

10Bukit Klangon

View Merapi Dari Camping Ground Bukit Klangon

Melihat merapi lebih dekat dari bukit klangon cangkringan, lokasinya berada di lereng merapi sebelah timur ini menjadi primadona berfoto dengan background Merapi yang megah. Selain ada spot foto, lokasinya yang luas dan masih hijau membuat bukit ini sering dijadikan untuk camping. Rute menuju bukit klangon juga sangat mudah, sudah halus dan lebar jalannya.

11The Lost World Castle

Lost World Castle

Banyak yang menyebutnya benteng takesi atau tembok besar China, wisata dengan model bangunan kastil yang megah ini berada di Cangkringan, Sleman Yogyakarta. Tempat wisata kaliurang ini masih dekat dengan Bukit Klangon dan Stonehenge. The Lost World Castle yang artinya “dunia yang hilang”, pihak pengelola menyebutkan bahwa kastil tersebut bertujuan menyampaikan pesan edukasi tentang erupsi Gunung Merapi yang telah meluluh lantakkan desa-desa di sekitar lereng Gunung Merapi. Beberapa artefak menyajikan erupsi Merapi, konstruksi bangunan yang digunakan juga menggunakan bebatuan hasil erupsi.

12Stonehenge Merapi

Stonehenge Merapi. by angki hermawan

Mirip dengan stonehenge yang ada di luar negeri. Tapi bedanya kalau Stonehenge Merapi ini adalah bebatuan dari erupsi merapi yang dimuntahkan dan ditata menyerupai situs purbakala.

13Museum Mini Sisa Hartaku

Museum Mini Sisa Hartaku

Wisata untuk mengenang sisa erupsi merapi. Selain unik, di museum ini Anda dapat merasakan pedihnya saat letusan Gunung Merapi yang terjadi tahun 2010 silam. Karena yang dipajang di museum mini ini memang benda-benda yang tersisa setelah tragedi tersebut yang akhirnya diberi nama Museum Mini Sisa Hartaku.

14Bunker Kaliadem

Bunker Kaliadem Kaliurang

Bunker Kaliadem yaitu bangunan berupa lorong bawah tanah yang digunakan untuk bersembunyi saat terjadi erupsi Merapi. Pada saat erupsi merapi 2006 silam, bunker ini terkena erupsi telak hingga pintu masuknya tertimbun bebatuan. Kini bunker kaliadem menjadi objek wisata kaliurang yang menyimpan banyak sejarah.

15Blue Lagoon Jogja

Blue Lagoon Kaliurang

Blue Lagoon Kaliurang yaitu pemandian yang bersumber dari mata alami, airnya sangat jernih hingga kebiru-biruan, disini Kamu juga dapat berfoto dibawah air. Jika hari libur, tempat wisata mata air alami ini ramai pengunjung, jangan lupa bawa baju ganti supaya bisa ikut bermain air juga.

Bagaimana? Apakah Anda tertarik mengunjungi tempat wisata kaliurang di ujung utara Yogyakarta ini, silahkan pilih berdasarkan detinasi atau rute terdekat.

5/5 (2)

Please rate this